Inilah beberapa contoh karya yang pernah saya buat.
|
Ini merupakan hasil dari komposisi garis. Karya ini bertema terikat, karena bentuk garisnya yang saling merangkai satu sama lain sehingga menjadi terkait dan saling terhubung. |
|
Ini merupakan hasil dari komposisi bidang gempal jamak karena saya mengambil bentuk ujung kristal (limas) yang dicoak membentuk balok. Tema dari karya ini Tajam, karena ujungnya yang lancip dan bersifat menusuk. |
|
Karya yang satu ini merupakan hasil dari komposisi bidang warna yang bertema Jatuh, karena bentuknya yang seperti butiran air yang jatuh. Untuk karya ini saya mengambil warna biru dikarenakan biru bisa diartikan sebagai lambang kesedihan. Seperti yang kita rasakan saat kita "jatuh", yaitu sedih. |
|
Karya ini merupakan hasil dari komposisi tunggal warna. Saya mengambil tema Tersusun karena terinspirasi dengan bentuknya yang seperti tangga. Untuk pemilihan warna saya memilih pelangi, karena tangga itu berurut seperti pelangi yang terurut berdasarkan urutan warna sehingga menjadi berwarna-warni. |
|
Karya ini merupakan hasil dari komposisi gempal jamak warna. Desain di dalam karya ini sama seperti karya kedua, hanya saja saya menambahkan warna biru. Karena biru merupakan warna yang dingin dan bersifat menusuk dibandingkan warna-warna lain. Selain dingin dan menusuk, biru biasa digunakan sebagai warna kristal. |
Selain beberapa karya diatas, saya juga menggunakan aplikasi Sketch Up. Ini adalah beberapa contoh karya yang saya buat.
1. Gazebo
|
Tampak Depan |
|
Gambar Perspektif |
2. Pos Satpam
|
Tampak Depan |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar